RENCANA PELAKSANAAN PEMEBELAJARAN


Identitas sekolah         : MI ULUL ALBAB PLESUNGAN KAPAS

Mata pelajaran            : AL QUR’AN HADIS

Kelas/semester           : I/2

Materi pokok              : Mengenal huruf hijaiyah dan tanda bacanya

Alokasi waktu            : 4 x 35 menit (2 x pertemuan)


A. Tujuan Pembelajaran

  1. Melalui  Penanaman  Keimanan,  Peserta  Didik  dapat  meyakini  jika  dengan  sengaja membaca Al-Qur`an sambil bergurau  akan berdosa, dalam kehidupan sehari-hari
  2. Melalui pemberian motivasi, peserta didik dapat berperilaku percaya diri untuk belajar membaca Al-Qur`an dengan baik dan benar
  3. Melalui metode Drill, siswa dapat menyebutkan huruf-huruf  hijaiyah dengan benar
  4. Melalui  pengamatan  gambar,  peserta  didik  dapat  menjelaskan  tanda  baca  fathahtain, kasrahtain, dlammahtain dengan tepat

B.  Langkah-langkah Kegiatan Pembelajaran

Pendahuluan

  1. Mengucapkan salam dilanjutkan dengan berdoa sebelum memulai aktifitas/pembelajaran
  2. Menanyakan kabar peserta didik, dilanjutkan memberi semangat meski belajar dirumah
  3. Mengkondisikan suasana pembelajaran yang menyenangkan melalui bernyanyi lagu nasional “syukur”
  4. Menjelaskan kompetensi yang akan dicapai, serta tujuan dan manfaat mempelajari materi/tema dalam kehidupan sehari-hari Serta lingkup dan tehnik penilaian yang akan digunakan

Kegiatan Inti

• Mengamati (membaca, melihat, mencermati, menyimak, menonton)
-      Guru  memberikan  tugas  kepada  Peserta didik  mengenal  tanda baca dalam  huruf hijaiyah didampingi orang tua

• Menanya
-      Guru menanyakan kepada peserta didik untuk mengingat – ingat tanda baca huruf hijaiyah

• Mengeksplorasi
-      Melalui orang tua guru menanyakan peserta didik menulis tanda baca yang telah diingatnya

• Mengasosiasi
-     Peserta didik mengucapkan tanda baca yang telah diingatnya didepan orang tua

• Mengomunikasikan
-     Peserta didik menghafal huruf-huruf hijaiyah sesuai makhraj dan tanda   bacanya (fathahtain, kasrahtain, dan damahtain) di depan orang tua


Penutup

  • Orang tua  bersama peserta didik menyimpulkan hasil pembelajaran
  • Guru mengadakan refleksi dan umpan balik hasil pembelajaran
  • Guru mengadakan tes hasil pembelajaran
  • Guru menjelaskan secara singkat materi yang akan dipelajari pada pertemuan berikutnya
  • Guru mengajak berdoa akhir majlis, dialnjutkan salam


C.   Penilaian

  1. Sikap spiritual dan sosial: Observasi
  2. Pengetahuan: tes tulis dan lisan
  3. Ketrampilan: unjuk kerja


Mengetahui,                                                               Bojonegoro,     Mei 2020

Kepala MI ULUL ALBAB PLESUNGAN               Guru Mapel  Qur’an  Hadits


(Laily Qomariyatin,S.Pd.I)                                                  (Munir,S.Pd.I)