RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN ONLINE
Satuan Pendidikan : MI Islamiyah
Kelas / Semester : 1 /2
Tema : 8. Peristiwa Alam
Sub Tema : Kemarau
Muatan Terpadu : PPKn, Bahasa Indonesia,
Pembelajaran ke : 1
Alokasi waktu : 90 Menit
A. TUJUAN PEMBELAJARAN
- Melalui teks bacaan, siswa dapat menulis dan menggunakan ungkapan kalimat pujian secara lisan atau tulisan.
- siswa dapat menggali informasi dan menyampaikan kegiatan di rumah yang berkaitan dengan aturan pemanfaatan air.
B. KEGIATAN PEMBELAJARAN
- Siswa disuruh mengamati cuaca disekitar rumah setelah itu siswa membaca teks bacaan yang telah dikirimkan guru.Materi dan tugas dikirim melalui grup whatsapp berupa link web google drive. Setelah selesai siswa membuat ungkapan pujian yang ditulis dibukunya masing-masing. Setidaknya siswa harus membuat 5 ungkapan pujian.
- Setelah selesai siswa melakukan tanya jawab dengan orang tua atau saudaranya tentang aturan pemanfaatan air dimusim kemarau.
- Apa yang harus dilkukan untuk menghemat air?
- Mengapa air harus dihemat?
- Siapa saja yang harus menghemat air?
- Setelah selesai siswa mengirim hasil kerjanya kepada guru melalui Whatsapp
C. PENILAIAN
1. Penilaian Keterampilan : membuat kalimat pujian dan membuat ringkasan hasil Tanya jawab tentang aturan pemanfaatan air dimusim kemarau.
Mengetahui
Kepala MI Islamiyah
Afandi, S.Pd
Glenmore, 13 Mei 2020
Guru Kelas 1,
Eviana Setyorini , S.Pd.
0 Komentar